Setelah membaca tentang artikel Peran Light Feeder Bagi Industri Beverage, ternyata light feeder juga bisa digunakan dalam industri percetakan. Loh, kok bisa percetakan pakai mesin light feeder? Mengapa harus menggunakan light feeder? Ini dia ulasan ringkasnya.
Industri Percetakan dan Light Feeder
Percetakan merupakan industri yang memproduksi tulisan dan gambar (yang berbahan kertas) secara massal dengan menggunakan mesin cetak. Dalam proses produksi, dibutuhkan mesin cetak yang membantu pekerjaan secara cepat. Benda yang dihasilkan oleh mesin percetakan seperti buku, koran, brosur, flayer, dan majalah.
Sebelumnya kami telah membagikan informasi mengenai apa itu light feeder pada artikel sebelumnya, di sini kami tidak akan membahas kembali tentang pengertian light feeder. Tetapi kami akan mengulas fungsinya light feeder dalam industri percetakan.
Fungsi mesin light feeder yang beroperasi untuk mengeluarkan benda yang berbahan kertas satu per satu, kemudian disalurkan kembali melalui belt conveyor menjadi peran yang penting dalam memproduksi cetakan kertas secara otomatis. Pada light feeder terdapat yang namanya loading stock, di mana proses ini kita bisa memasukkan jenis kertas seperti kartu ucapan, kertas ID Card, amplop, karton, kartu telepon, kemasan, wadah kertas, dan kertas lainnya.
Inilah Pentingnya Light Feeder Untuk Industri Percetakan
Setelah mengetahui fungsi dari light feeder, tentunya industri percetakan harus memakai produk light feeder ini. Mengapa demikian? Berikut beberapa alasannya.
- Light feeder mampu membantu usaha percetakan dalam memproduksi kertas dalam jumlah yang besar.
- Mesin light feeder dapat mengeluarkan kertas yang dicetak secara satu per satu melalui proses loading stock.
- Kecepatan mesin light feeder dapat disesuaikan dengan kebutuhan kita, sehingga proses produksi dapat berjalan lancar dan cepat.
- Mesin light feeder mampu meminimalisir kesalahan dalam proses produksi percetakan kertas karena light feeder telah diatur secara otomatis.
- Mesin light feeder ini dapat dengan mudah dikombinasikan dengan mesin lain, dengan begitu mesin ini fleksible disesuaikan dengan kebutuhan kita.
- Mesin light feeder membantu efisiensi kinerja produksi percetakan.
Light Feeder dari Solo Abadi
Nah, setelah mengetahui kegunaan light feeder bagi industri percetakan, apakah Anda tidak tertarik untuk memakai produk light feeder yang diproduksi oleh Solo Abadi? Berikut keunggulan light feeder produksi Solo Abadi adalah sebagai berikut:
- Satu-satunya light feeder yang di produksi di Indonesia.
- Desain mesin light feeder yang simple dan mudah dioperasikan.
- Laju kecepatan light feeder mampu disesuikan dengan kebutuhan produksi.
- Mesin light feeder yang fleksibel dan mampu disesuaikan dengan mesin lainnya.
- Perawatan mesin yang mudah dibersihkan.
- Anti karat dan kuat karena terbuat dari bahan stainless steel.
- Kualitas produk terbaik dan harganya worth it.
Demikian itulah informasi singkat mengenai kegunaan light feeder dalam industri percetakan. Baca juga artikel Mesin Feeder Kertas Otomatis (Automatic Feeder) dari PT Solo Abadi Indonesia.
Bagi Anda yang tertarik untuk konsultasi mengenai produk ini, silakan menghubungi kami melalui WhatsApp atau ASK FOR PRICE tentang light feeder Solo Abadi secara GRATIS. Kami siap melayani Anda dengan senang hati.