Akhir-akhir ini kami sering membahas berbagai artikel mengenai berbagai istilah yang ada pada dunia industri manufaktur. Mulai dari pengertian mesin CNC, pentingnya sebuah komponen presisi dalam desain produk dan industri, dan lain sebagainya.
Seperti yang kalian mungkin sudah ketahui, proses pembuatan produk atau komponen presisi mulai dari nol hingga jadi dapat dilakukan dengan menggunakan mesin CNC. Penggunaan mesin CNC dalam membuat suatu produk atau komponen presisi terlihat seperti seorang pelukis professional yang sedang melukis karyanya.
Dengan memanfaatkan berbagai kuas, proporsi warna yang seimbang hingga penggunaan teknik yang tepat, seorang pelukis dapat menciptakan maha karya yang bisa dibilang menawan, seperti hasil produk atau spare-parts yang dihasilkan oleh mesin CNC.
Karena kurangnya informasi yang didapatkan ataupun mendegar kabar yang kurang tepat, banyak orang yang masih mengalami kesalahpahaman terhadap mesin CNC. Untuk mengantisipasi hal tersebut, berikut merupakan hal-hal yang kurang tepat mengenai mesin CNC:
1. Mengoperasikan Mesin CNC Sangatlah Mudah
Dengan membaca beberapa artikel kami belakangan, kalian pasti sudah paham bahwa keberadaan mesin CNC sangatlah membantu proses produksi suatu komponen mesin presisi atau produk khusus. Kita dapat memproduksi spare-parts presisi pada mesin dengan cepat dan mudah. Tetapi, sebelum mencapai hal tersebut, kalian harus sudah membuat suatu program yang sesuai dengan yang dibutuhkan.
Proses sebelum material dimasukkan ke dalam mesin cnc cukup memakan waktu. Selain itu, kalian harus mencoba dan mengetes program tersebut, apakah sudah sesuai dengan produk yang akan dibuat atau belum. Hal tersebut harus sangat diperhatikan jika kalian ingin menghasilkan produk presisi yang berkualitas.
2. Keberadaan Mesin CNC Mengambil Pekerjaan Manusia
Keberadaan mesin CNC di masa industri 4.0 seperti ini sangatlah wajar, karena kecanggihan teknologi sangatlah penting guna membantu segala kebutuhan dan keperluan manusia, salah satunya dalam memproduksi komponen mesin presisi dan produk custom special.
Tetapi, apakah dengan adanya mesin cnc mengakibatkan lowongan pekerja mesin bubut atau miling berkurang? Tentu saja tidak. Menggunakan mesin CNC dalam memproduksi suatu produk hanya membantu proses pengerjaannya menjadi cepat, bukan berarti mesin itu dapat bekerja secara otomatis. Mesin CNC tetap memerlukan seorang operator yang dapat membuat program sesuai yang diinginkan, serta dapat memantau proses produksi agar tepat dan presisi dalam waktu singkat.
3. Keterbatasan Produk yang dikerjakan oleh Mesin CNC
Banyak yang beranggapan bahwa komponen yang sangat rumit susah diaplikasikan menggunakan mesin CNC, karena sangat ribetnya program yang harus dipersiapkan. Berbeda dengan pekerja mesin bubut/ miling konvensional yang dapat membuatnya dengan pengalaman dan insting yang dimiliki.
Padahal hal tersebut sangatlah tidak tepat. Dengan kemajuan teknologi yang semakin menggila dari tahun ke tahun ke depan, mesin CNC dapat memproduksi komponen mesin presisi atau produk custom dengan geometri yang kompleks. Dengan hasil desain yang menggunakan aplikasi seperti software CAD (Computer Aided Design) lalu dengan CAM (Computer Aided Manufacturing), kita dapat membuat produk tersebut setelah hasil desainnya dirubah menjadi bahasa pemrograman dengan kode NC (Numerical Control).
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, keberadaan mesin CNC sangatlah wajar mengingat kita sekarang berada di fase industri 4.0. Sudah banyak industri manufaktur yang menyediakan jasa pembuatan spare-parts mesin atau special product machine/ produk custom khusus dengan menggunakan mesin CNC, salah satunya yaitu SOLO ABADI.
Jasa Pembuatan Parts Presisi dan Produk Khusus dengan Mesin CNC
Sebagai perusahaan manufaktur yang sudah berdiri selama 15 tahun, Solo Abadi sudah dipercaya oleh berbagai clients dan telah memproduksi ribuan spare-parts mesin dan produk custom khusus. Berikut merupakan berbagai jasa yang bisa kalian dapatkan:
- Jasa Bubut;
- Jasa Miling;
- Jasa Fabrikasi;
- Jasa Machining; dan
- Jasa Special Product Machine.
Apabila kalian tertarik untuk melakukan kerja sama dengan Solo Abadi, kalian dapat menghubungi kami melalui link berikut. Kalian dapat juga menghubungi kami melalui nomor whatsapp kami.
Sebagai bukti keprofesionalitasan kami, berikut merupakan beberapa foto komponen yang sudah pernah kami produksi.