Aplikasi Deteksi Stunting Ini Bisa Tentukan Anak Underweight!

Aplikasi stunting jadi salah satu hal wajib dalam pengadaan Antropometri Kit 2023. Pasalnya, Pemerintah Indonesia mulai juga melakukan digitalisasi data perkembangan anak. Aplikasi Deteksi Stunting terbaik adalah METRISISApp. Aplikasi ini dapat mendeteksi status gizi pada anak. Penasaran seperti apa ? Mari kita simak informasi berikut!

Apa itu Aplikasi Deteksi Stunting ?

Selama 5 tahun terakhir, Indonesia tercatat sebagai negara dengan angka stunting tertinggi kelima di dunia. Segudang inovasi telah muncul dari Pemerintah Indonesia dan berbagai instansi swasta. Mulai dari pengadaan instrumen ukur yang telah sesuai standar atau yang disebut sebagai Antropometri Kit, hingga membentuk aplikasi deteksi stunting.

Aplikasi deteksi stunting adalah aplikasi untuk melakukan pendataan berbasis digital. Kami merekomendasikan METRISIS App sebagai aplikasi yang dapat melakukan analisis perkembangan anak. Pendataan pada aplikasi stunting mencakup data berat badan, tinggi atau panjang badan dan lingkar lengan atas dan kepala.

Baca Juga :  4 Alat Antropometri Kit Berstandar Kemenkes, Wajib Dimiliki Posyandu! 

Lalu, Apa Fungsi Aplikasi Deteksi Stunting ?

Aplikasi stunting berfungsi untuk :

  • Melakukan pendataan indikator tumbuh kembang anak (BB, TB, Lingkar Lengan Atas dan Kepala)
  • Melakukan pendataan imunisasi dan pemberian vitamin A
  • Mempermudah kader Posyandu/Puskesmas melakukan pelaporan ke Elektronik Pencatatan dan Pelaporan Gizi Berbasis Masyarakat (EPPGBM)
  • Mempercepat intervensi stunting yang tepat berdasarkan database alamat dan penanganan yang telah diterima

Bagaimana Cara Menggunakan METRISIS App ?

Aplikasi deteksi stunting hanya dapat digunakan dengan menghubungkannya dengan timbangan digital. Aplikasi deteksi stunting yang saat ini direkomendasikan adalah METRISIS App. METRISIS App bukan hanya dapat melakukan pengukuran dan pendataan secara otomatis, namun juga dapat melakukan deteksi status gizi anak.

Sistem informasi dari METRISIS App dapat secara otomatis melakukan analisis terhadap data yang telah diinput. Hasilnya, METRISIS App dapat memberikan informasi apakah si kecil memiliki berat badan yang normal, underweight (berat terlalu rendah) atau overweight (berat yang melebihi batas).

Namun, sebelum itu, METRISIS App dapat terkoneksi dengan timbangan injak ibu dan anak dan timbangan bayi.

Timbangan bayi digital
Baca Juga :  Solo Abadi Rilis MetrisisApp, Aplikasi untuk Bantu Pendataan Antropometri Digital 

Cara Pengunaan Aplikasi Deteksi Stunting adalah :

  • Secara otomatis, timbangan digital METRISIS telah terkoneksi pada METRISIS App, Sehingga tidak perlu melakukan pair antar instrumen
  • Masukan Data Kader
  • Input data yang telah disesuaikan dengan webiste EPPGBM
  • Pilih nama anak yang akan diukur
  • Pilih timbangan yang akan digunakan
  • Mulai pengukuran

Dapatkan Aplikasi Deteksi Stunting!

PT. SOLO ABADI INDONESIA secara penuh mendukung kebijakan pemerintah untuk menurunkan angka stunting di Indonesia. Kami menyediakan berbagai Antropometri Kit dengan kualitas dalam negeri yang telah menyesuaikan dengan KMK Kementerian Kesehatan yang terbaru.

METRISIS App sendiri akan hadir di Playstore dan Apsstore.

Hubungi admin kami melalui WhatsApp. Ikuti update di website Solo Abadi, www.soloabadi.com untuk info mengenai Stunting.

Mari bersama-sama wujudkan #IndonesiaBebasStunting2024 dengan #SatuDesaSatuAntropometri

Facebook Comments
Bagikan!
WeCreativez WhatsApp Support
Tim dukungan pelanggan kami siap menjawab pertanyaan Anda. Tanya kami apa saja!
👋 Hallo, Ada yang bisa saya bantu?