Solo Abadi Beri Pelatihan Penggunaan Antropometri Portable Pada Mahasiswa Teknik Industri UNS

Surakarta, PT. Solo Abadi Indonesia – Antropometri merupakan salah satu instrumen krusial dalam berbagai bidang keilmuan, salah satunya adalah Teknik Industri. Pada 20 Desember 2021, PT. SOLO ABADI INDONESIA diberi kepercayaan oleh Program Studi Teknik Industri Universitas Sebelas Maret (UNS) dalam penyediaan instrumen pendukung pembelajaran, yakni Antropometri Portable. Dalam kesempatan ini, PT. Solo Abadi Indonesia yang diwakili oleh Sigit Dwi Prasetyo melakukan pelatihan penggunaan Antropometri Portable sekaligus melakukan simulasi pengukuran yang dapat dilakukan dengan Antropometri Portable kepada enam mahasiswa semester 5 Program Studi Teknik Industri UNS di Laboratorium Sistem Kerja dan Ergonomi.

Teknik Industri UNS memiliki enam lab diantaranya praktikum laboratorium perencanaan dan perancangan, laboratorium sistem logistik, laboratorium perancangan sistem kerja dan ergonomi, laboratorium sistem produksi, laboratorium sistem kualitas dan laboratorium perancangan optimisasi dan sistem informasi. Salah satu fokus pembelajaran dalam Teknik Industri adalah perancangan efektifitas dan efisiensi dalam proses produksi berbagai alat untuk aktifitas manusia. Sehingga merupakan hal yang krusial untuk program studi ini memiliki instrumen pendukung seperti Antropometri Portable dalam proses pembelajaran dan praktikum.

Ibu Rina Sulistyowati (kanan) sedang berkoordinasi dengan Sigit Dwi Prasetyo (kiri)
dalam pelaksanaan pelatihan pengukuran Antropometri Portable pada 22/12/2021

Menurut keterangan yang diberikan oleh Ibu Rina Sulistyowati, S.T. selaku laboran di Teknik Industri UNS, ini bukan kali pertama bagi Teknik Industri UNS berkolaborasi dengan PT. Solo Abadi Indonesia dalam penyediaan instrumen pendukung pembelajaran sistem kerja dan ergonomi. Pada 2018 lalu, Teknik Industri UNS juga telah menggunakan Kursi Antropometri untuk kepentingan pembelajaran. Sebelum menggunakan Kursi Antropometri produksi PT. Solo Abadi Indonesia, Teknik Industri UNS menggunakan kursi antropometri buatan sendiri dari kayu.

“Dulu kita pakai kursi antropometri buatan sendiri.. dari kayu ya, kalau Solo Abadi ini kan menggunakan bahan stainless steel dan aluminium ya jadi kokoh dan pengukurannya lebih spesifik” imbuhnya

Untuk meningkatkan perkembangan studi dan penelitian dalam bidang sistem kerja dan ergonomi, Teknik Industri UNS memutuskan untuk sekali lagi menggandeng PT. Solo Abadi Indonesia untuk pengadaan Antropometri Portable. Instrumen ini dinilai penting karena dapat mempermudah penelitian serta praktikum dimana pun. Hal ini juga diakui oleh Ibu Rina Sulistyowati, S.T.

“Kalau penelitian gitu kan kadang kita ke pabrik.. kan engga mungkin kalau pekerjanya kita bawa ke lab. Jadi dengan adanya Antropometri Portable ini kami jadi bisa melakukan pengukuran dimanapun.” tambahnya.

PT. Solo Abadi Indonesia juga selalu melakukan pelatihan perakitan dan penggunaan setiap pembelian instrumen agar klien dapat melakukan pengukuran yang presisi sesuai dengan yang diinginkan . Selain itu, hal ini dilakukan sebagai bentuk after sale treatment yang baik. Hal ini diakui oleh Raihan, salah satu mahasiswa semester lima Teknik Industri UNS peserta pelatihan pengukuran Antropometri Portable.

“Pelatihan tadi sangat berguna, karena kami jadi lebih mudah untuk melakukan pengukuran dan bisa dibawa kemana-mana juga bisa… lebih akurat juga dan kita juga bisa nambah dimensi pengukuran.. ada 100 pengukuran.. lalu ini karena portable ya, gampang dibawa kemana-mana kami juga bisa gunakan untuk PKL, tugas akhir juga jika ada yg mengambil topik soal antropometri..sangat membantu sekali.”

PT. Solo Abadi Indonesia, Kreatif Bekerja, Ikhlas Melayani

Tentang PT. Solo Abadi Indonesia

PT. Solo Abadi Indonesia adalah perusahaan yang berlokasi di Surakarta, Jawa Tengah. Bergerak di bidang manufaktur dan merupakan produsen stadiometer portableinfantometer boardkursi antropometri dan stunting kit terbesar di Indonesia yang berdiri sejak 2005. Produk Solo Abadi dapat diaplikasikan di berbagai bidang ilmu seperti kesehatan, antropologi, forensik, teknik industri, desain produk, akademi, hingga militer.

Facebook Comments
Bagikan!
WeCreativez WhatsApp Support
Tim dukungan pelanggan kami siap menjawab pertanyaan Anda. Tanya kami apa saja!
👋 Hallo, Ada yang bisa saya bantu?