Begini Detak Jantung Janin (DJJ) Normal di Trimester 3

DJJ (Detak Jantung Janin) merupakan sebuah indikator terpenting untuk mengetahui kesehatan bayi dalam kandungan. Pengukuran tersebut dapat membantu dokter untuk memonitor kesehatan jantung janin selama berada dalam kandungan. Umumnya, detak jantung janin mulai muncul pada usia kehamilan 5 minggu. Jantung janin akan berdetak spontan pada saat itu. Akan tetapi, detak jantung janin baru bisa terdeteksi dengan alat USG setelah usia kehamilan mencapai 6-9 minggu.

detak jantung janin trimester ke tiga

Meski sudah bisa terdeteksi dari alat USG, suara jantung janin belum tentu depat terdengar. Pasalnya, suara detak jantung janin biasamya baru bisa di dengar dari alat USG pada usia kehamilan 10-12 minggu. Dokter akan memeriksa aktivitas jantung janin setiap ibu mrlakukan konsultasi atau kontrol kehamilan.

Mengenal Ditek Jantung Janin Normal, Simak Disini!

Detak jantung janin normal pada awal usia kehamilan berkisar antara 80-85 bpm (beats per minute). Jumlah detak jantung janin ini akan terus bertambah 3 detik setiap hari selama satu bulan sejak pertama kali jantung terbentuk pada minggu ke-5 kehamilan.

Berikut adalah jumlah detak jantung janin normal berdasarkan usia kehamilan :

  • Minggu ke 5-7 kehamilan : Detak jantung janin normal pada usia ini masih cukup lambat, yaitu sehitas 90-110 bpm.
  • Minggu ke 8-12 kehamilan : Pada usia ini, detak jantung janin normal meningkat menjadi 149 bpm hingga 170 bpm di usia kehamilan 9 minggu. Namun, pada minggu ke -12 detak jantung bayi akan menurun sedikit.
  • Minggu ke 13-26 kehamilan : Rata-rata detak jantung janin norma pada usia ini berkisar antara 110-160 bpm.
  • Minggu ke 27-40 kehamilan : selama trimester terakhir kehamilan ini, detak jantung janin normal adalah sekitar 110-160 bpm. Detak janntung tersebut akan sedikit melambat pada 10 minggu terakhir kehamilan (minggu ke-30 sampai minggu ke-40).

Bagaimana Jika Detak Jantung Janin Tidak Normal ?

Apabila detak jantung tidak normal akan kemungkinan terjadinya penurunan (deselerasi) atau peningkatan (akselerasi) detak jantung janin, kondisi tersebut dapat menandakan adanya suatu kondisi medis tertentu pada janin.

Beberapa faktor yang menyebabkan janin mengalami deselerasi adalah :

  • Deselerasi dini, biasanya dimulai sebelum puncak kontraksi dan menandakan bahwa kepala bayi dalam kandungan mengalami tekanan. Kondisi umumnya tidak membahayakan janin.
  • Deselerasi lambat, umumnya menandakan bahwa bayi dalam kandungan tidak menerima suplay oksigen yang cukup. Pada Kondisi ini, biasanya dokter akan merekomendasikan operasi caesar kepada ibu. Jika tiidak segera dilahirkan, bayi berisiko kehabisan oksigen akibat kontraksi terus-menerus.
  • Deselerasi variabel, menurunnya detak jantung janin secara drastis akibat terjadinya kompresi pada tali pusar atau gangguan pada plasenta yang merupakan pemasok oksigen dan nutrisi bagi bayi.

Peningkatan denyut jantung bayi atau yang dikenal akselerasi adalah peningkatan jangka pendek dalam detak jantung setidaknya 15 detik per menit, yang berlangsung setidaknya 15 detik. Kebanyakan janin mengalami akselerasi spontan di berbagai titik selama proses kehamilan dan persalinan.

Dokter mungkin mencoba untuk memicu munculnya akselerasi jika mereka khawatir tentang kondisi bayi jika tidak ada akselerasi. Dokter dapat memicu terjadinya akselerasi dengan cara :

  • Secara perlahan menggoyangkan perut ibu
  • Menekan kepala bayi melalui leher rahim dengan jari
  • Pemberian suara singkat (stimulasi akustik vibro)
  • Memberi ibu makanan atau cairan

Jika teknik-teknik ini memicu terjadinya peningkatan detak jantung janin, itu pertanda bahwa bayi baik-baik saja.

Alat yang Penting untuk Melakukan Pengecekan Detak Jantung Janin, Ada di Sini !

Untuk anda atau para ahli profesional, anda dapat melakukan pengecekan detak jantung janin dengan menggunakan alat Fetal Doppler. Anda dapat memesan langsung kepada kami, kami menyediakan berbagai alat kesehatan. Anda juga dapat memesan sesuai dengan kebutuhan sesuai dengan keperluan anda.

Anda dapat memesan alat kepada kami PT. Solo abadi Indonesia dengan mengisi form ask for price, atau juga bisa melakukan pemesanan melalui WhatsApp kami. Untuk pemesanan langsung anda dapat melalui E-Catalog kami.

Agar anda tidak ragu untuk melakukan pemesanan dan pembelian ada dapat kunjungi website resmi kami https://soloabadi.com/. Pada link website kami dijelaskan mengenai perusahaan dan produk yang kami buat secara lengkap.

Facebook Comments
Bagikan!
WeCreativez WhatsApp Support
Tim dukungan pelanggan kami siap menjawab pertanyaan Anda. Tanya kami apa saja!
👋 Hallo, Ada yang bisa saya bantu?