Apakah MBG Saat Puasa Tetap Berjalan? Ini Mekanisme dan Menunya

MBG saat puasa, MBG kepanjangan dari Makan Bergizi Gratis. Program makan bergizi gratis ini sudah menjadi program pemerintah yang dilaksanakan oleh Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka sejak awal Januari 2025. Program ini sudah mulai berjalan bertahap di berbagai kota dan provinsi. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan kesehatan masyarakat.

MBG Saat Puasa

Pada saat bulan puasa program makan gratis ini masih dapat dilaksanakan, namun makanan ini diberikan dengan berkoordinasi dengan tim sekolahan. Pemberian makan gartis diberikan ketika siswa mendekati jam pulang sekolah. Ini dia mekanisme yang diberikan pada saat bulan ramadhan.

Mekanisme dan Menu MBG Saat Puasa

Kepala BGN Dadan Handayana mengatakan bahwa “Program makanan bergizi tetap dilaksanakan saat puasa, tetapi mekanisme berbeda seperti hari biasa dimana kita akan berikan makanan bergizi itu untuk dibawa pulang. Jadi untu yang puasa, bisa dimakan saat waktu berbuka.”

Program MBG tetap dilaksanakan selama bulan ramadhan dengan penyesuaian mekanisme penyerahan makanan dan menu sehingga gizi siswa tetpa terpenuhi selama bulan ramadhan.

Mekanisme pemberian MBG di bulan Ramadhan

  1. Makanan dibeirkan dalam kemasan untuk dibawa pulang
  2. Siswa/Siswi selain muslim dapat langsung mengonsumsi makanan di sekolahan
  3. Kemasan makanan yang dibawa pulang harus dibawa kembali ke sekolah untuk mengurangi sampah
  4. Untuk pondok pesantren, makanan akan dibagikan ketika menjelang waktu berbuka puasa.

Bagaimana Menu MBG Saat Puasa?

Menu makan bergizi gratis yang diberikan pada saat bulan puasa dipastikan tidak akan basi saat dinikmati pada jam berbuka puasa. Makan gratis yang diberikan selama bulan ramadhan ini kurang lebih 14 hari, karena pada tanggal 25 Maret para siswa sudah mulai libur Lebaran.

Dalam program MBG saat puasa ini, kurma akan menjadi salah satu makanan utama yang disajikan. Namun, menu yang akan diberikan tetap bervariasi. Contoh makanan yang diberikan ketika bulan ramadhan seperti telur, susu, biskuit, kurma, dan buah. Kemungkinan juga sesekali anak akan diberi bubur kacang hijau atau kolak yang jelas sumber komposisi gizinya seperti protein, karbohidrat dan serat sudah menjadi satu di makanan tersebut. Berikut Contoh menu makanan yang dapat diberikan untuk bekal buka puasa.

  1. Susu, Biskuit, Telur, Kurma, Jeruk
  2. Roti gandum, Telur, Kurma, Susu, Melon potong
  3. Biskuit marie, Sosis Kanzler, Jeruk, Susu
  4. Bubur kacang hijau, Telur, kurma, Pisang, susu
  5. Kolak, Kurma, Sosis, Pisang, Susu
  6. Roti manis, Susu Energen, Telur, Kurma
  7. Roti, Telur, Susu, Kurma
Menu MBG saat puasa
Baca Juga : Jadwal Program Makan Bergizi Gratis (MBG) untuk PAUD, TK, SD, dan SMP

Makanan yang diberikan tidak dibedakan dengan siswa nonmuslim, apabila di sekolah terdapat siswa nonmuslim. Bagi siswa nonmuslim makanan boleh dimakan diwaktu yang sama, tapi di tempat yang mungkin tidak terlihat dengan teman yang sedang berpuasa untuk menghargai teman yang sedang berpuasa.

Menu makanan yang diberikan dijadikan bekal untuk berbuka puasa dan tidak disajikan dengan menggunakan Food tray. Harapannya kualitas menu makanan yang diberikan tidak menurun meskipun makanan dibawa pulang. Meskipun bentuk makanan yang diberikan tidak sama seperti biasa, namun kalori yang terkandung dalam makanan masih sama seperti biasanya. Makanan dibungkus plastik dan dikemas menggunakan totebag kecil.

Food Tray 5 Sekat Stainless Steel 304 Untuk Program MBG

Food tray terbuat dari bahan logam stainless steel 304 merupakan bahan premium grade. Bahan ini tahan terhadap korosi dan sudah sesuai dengan standar nasional. Metrisis Food Tray menggunakan bahan stainless steel 304 yang food grade, aman digunakan dalam jangka panjang. Bahan stainless steel tidak menyerap bau atau rasa sehingga menjadikan makanan tetap higienis dan sesuai dengan standar keamnaan makanan.

Food tray 5 sekat ini di desain ergonomis dan modern dapat menampung makanan denan aman. Biasa digunakan untuk rumah sakit, kantin, asrama, panti. Spesifikasi dari food tray tersebut, sebagai berikut:

  1. Bentuk persegi panjang
  2. Berat food tray : 500 gr
  3. Berat tutup food tray : 300gr
  4. Material Stainless steel 304
  5. Dimensi : 281 mm x 220 mmx 55 mm
  6. Komponen 5 lubang dan tutup
  7. Terdapat rubber seal
Baca Juga : Optimalkan Dapur Makan Bergizi Gratis, Berikut List Peralatan Yang Wajib Ada!

Kontak Kami Dapatkan Food tray 5 Sekat Terjamin Kualitasnya !

Hubungi kami untuk dapatkan Food Tray Metrisis dari PT Solo Abadi Indonesia yang sudah terjamin kualitasnya dan sudah berstandar. Selain itu, PT Solo Abadi Indonesia menyediakan produk Antropometri kit yang sudah banyak digunakan hingga seluruh Indonesia dan sudah memiliki sertifikat TKDN. Perusahaan kami sudah merupakan perusahaan Antropometri terbesar di Indonesia.

Kontak kami di WhatsApp admin Solo Abadi, dapatkan harga khusus untuk pembelian dalam jumlah besar. Kunjungi website untuk melihat update terbaru dari kami melalui www.soloabadi.com.

Facebook Comments
Bagikan!
WeCreativez WhatsApp Support
Tim dukungan pelanggan kami siap menjawab pertanyaan Anda. Tanya kami apa saja!
👋 Hallo, Ada yang bisa saya bantu?