Solo Abadi Hadiri Rapat Koordinasi Teaching Factory di SMKN 2 Surakarta

Surakarta, PT Solo Abadi Indonesia – Solo Abadi kembali menunjukkan dukungannya di dunia pendidikan. Kali ini, Solo Abadi digandeng oleh SMKN 2 Surakarta sebagai pemateri dari pihak DUDI (Dunia Kerja dan Industri) membagikan tentang pengalaman selama mendampingi vokasi dalam menjalankan program TEFA atau Teaching Factory. Agenda dengan tajuk “Rapat Koordinasi Program Bantuan Pemerintah yang Mengembangkan Pengajaran Berbasis Pabrik (Teaching Factory) Skema Pengimbasan SMK Negeri 2 Surakarta” tersebut dilaksanakan pada Senin, 29 Juli 2024 di Aula Sasana Sewaka.

Teaching Factory sendiri merupakan salah satu program Implementasi Kurikulum Merdeka yang mengadopsi budaya kerja industri menjadi pembelajaran di sekolah. Menciptakan “Project Based Learning” atau pembelajaran yang didasarkan pada proyek industri. SMKN 2 Surakarta telah melaksanakan program Teaching Factory sejak 2021, bersamaan dengan didaulatnya satuan pendidikan tersebut menjadi SMK PK (Pusat Keunggulan).

Selama 3 tahun, SMKN 2 Surakarta telah menjalankan program Teaching Factory sesuai arahan Kemendikbud. Dalam prosesnya, SMKN 2 Surakarta mem-branding program Teaching Factory sebagai TEFALOMA yakni Teaching For Application Loveable and Marketable. Adapun di perjalanan tahun ketiga, saatnya satuan pendidikan berjuluk SMK PK ini untuk mengimbaskan hasil praktik program TEFA ke SMK penggerak atau jejaring.

Dalam agenda tersebut turut hadir tiga SMK jejaring yang berada di bawah naungan SMKN 2 Surakarta, di antaranya meliputi SMKN 1 Sawit, SMKN 1 Nogosari dan SMK Bhineka Karya Surakarta. Maksud dari pengimbasan sendiri adalah kiat yang dilakukan untuk memberikan arahan untuk SMK jejaring agar dapat menerapkan Teaching Factory dengan optimal.

Solo Abadi sangat bersyukur dapat menjadi bagian dari rapat koordinasi demi mencetak SDM Guru dan Murid SMK terbaik di masa depan. Kami berharap dapat menebarkan lebih banyak manfaat untuk pendidikan Indonesia secara umum dan pendidikan vokasi secara khusus. Jaya Selalu Pendidikan Indonesia!

Solo Abadi, Kreatif Bekerja Ikhlas Melayani!

Tentang PT Solo Abadi Indonesia

PT Solo Abadi Indonesia adalah perusahaan manufaktur di bidang alat kesehatan yang berdiri sejak 2005 di Solo, Jawa Tengah. Produk keunggulan kami salah satunya adalah alat ukur antropometri. Produk antropometri produksi Solo Abadi yakni kursi antropometri dan antropometri portabel dapat diaplikasikan di berbagai bidang ilmu seperti kesehatan, antropologi, olahraga, forensik, teknik industri, desain produk, akademi, hingga militer. Saat ini Solo Abadi sedang gencar berkontribusi dalam agenda pencegahan stunting sejak dini.

Kontribusi kami salah satunya adalah dengan menyediakan produk Antropometri Kit untuk deteksi stunting dan memantau tumbuh kembang bayi dengan merek Metrisis. Paket tersebut terdiri atas Stadiometer Portable 2.0, Timbangan Dewasa Digital Bluetooth, Timbangan Bayi Digital Bluetooth, Pengukur LILA, Infantometer Board dan juga Tas Antropometri.

Untuk informasi lebih lanjut hubungi email kami di admin@soloabadi.com atau melalui WhatsApp di 08510888111

Facebook Comments
Bagikan!
WeCreativez WhatsApp Support
Tim dukungan pelanggan kami siap menjawab pertanyaan Anda. Tanya kami apa saja!
👋 Hallo, Ada yang bisa saya bantu?