Surakarta, PT Solo Abadi Indonesia – Solo Abadi kembali menggelar agenda Bincang Tentang Stunting bersama dokter spesialis anak. Kali ini Solo Abadi melalui brand Stunting Kit bergandengan tangan dengan dr. Tania Paramita Sp.A untuk mendiskusikan tentang pentingnya asupan protein hewani bagi si kecil. Diskusi tersebut dirangkum dalam tayangan Live Instagram @stunting_kit pada Jumat, 2 Februari 2024.
Seperti disinggung, diskusi selama satu jam itu membahas pertanyaan-pertanyaan audiens yang sudah dikumpulkan sebelumnya sesuai dengan tema yang diangkat. Asupan protein hewani sendiri berkaitan erat dengan tercukupinya kebutuhan gizi anak untuk mencegah stunting.
Stunting sendiri merupakan kondisi di mana tinggi badan anak tidak bertumbuh sesuai usianya, umumnya diakibatkan karena asupan gizi tidak adekuat. Terdapat beberapa hal yang kami soroti dari diskusi ini, di antaranya tentang pengertian weight faltering, dan juga kandungan MP ASI yang ideal.
Apa Itu Weight Faltering?
Dalam diskusi tersebut, dr. Tania memaparkan tentang Weight Faltering atau gagal tumbuh, Weight faltering, sering disebut sebagai “failure to thrive” dalam konteks medis, adalah kondisi di mana seorang anak tidak menunjukkan kenaikan berat badan yang sesuai atau malah mengalami penurunan berat badan yang signifikan. Ini bisa diidentifikasi melalui grafik pertumbuhan di mana berat badan anak berada di bawah persentil yang diharapkan berdasarkan usia dan jenis kelamin mereka.

Weight Faltering dapat dicegah dengan memenuhi kebutuhan gizi si kecil, selain melalui asupan ASI juga dengan didampingi MPASI atau Makanan Pendamping Air Susu Ibu. Lantas apa saja kandungan MPASI yang memenuhi gizi anak? Untuk menjawab pertanyaan tersebut, dr. Tania menjelaskan daftar kandungan MPASI yang ideal, di antaranya adalah:
- Karbohidrat
- Protein Hewani
- Lemak
- Sayur dan Buah-buahhan
- Protein Nabati (sebagai pengenalan)

Protein Hewani sebagai Kunci Mencegah Stunting
Adapun di antara daftar kandungan gizi tersebut, salah satu yang paling penting dan dapat dikatakan sebagai kunci pencegahan stunting adalah protein hewani. Dalam diskusi beliau menjelaskan bahwa, “Protein Hewani adalah salah satu sumber asam amino esensial, asam amino esensial tidak bisa dibentuk oleh tubuh. Oleh karena itu, kita harus mendapatkannya dari luar….lebih baik diberikan setiap hari dan sesering mungkin.”
Dari pernyataan tersebut dapat disimpulkan bahwa pemberian MPASI yang mengandung protein hewani disarankan setiap hari atau sesering mungkin untuk meningkatkan produksi asam amino esensial dalam tubuh. Kandungan asam amino esensial penting dimiliki tubuh untuk mencegah stunting karena berfungsi untuk menstimulasi perkembangan tulang, peningkatan sistem imun, dan pembentukan sel darah merah.

Apabila kriteria gizi telah terpenuhi, tugas Ayah dan Bunda selanjutnya adalah memantau pertumbuhan dan perkembangan tubuh anak secara berkala setiap bulannya. Agar hasilnya maksimal, Ayah dan Bunda wajib memperhatikan bahwa alat ukur yang digunakan sudah sesuai dengan spesifikasi yang ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan.
Antropometri Kit Stunting – SK TKDN dari Metrisis dapat menjadi solusi terbaik untuk memantau gizi anak melalui antropometri atau ukuran dimensi tubuh anak.
Rekomendasi Alat Ukur Antropometri Terbaik untuk Posyandu
Antropometri Kit – SK TKDN produksi PT Solo Abadi Indonesia merupakan paket alat ukur antropometri untuk mendeteksi stunting sejak anak usia batita. Paket ini terdiri atas Stadiometer Portable, Infantometer Board, Timbangan Dewasa Digital, Timbangan Bayi Digital, Pita LILA dan juga Tas Antropometri. Spesifikasi dari antropometri Kit – SK TKDN telah disesuaikan dengan KMK HK 01.07/MENKES/1919/2022 mengenai spesifikasi lengkap paket antropometri kit. Timbangan Bayi dan juga Timbangan Dewasa Digital dari Solo Abadi telah terrhubung dengan aplikasi MetrisisApp yang dapat diunduh di Google Play Store.

Dapatkan dan pesan alat ukur antropometri dengan harga terbaik dari Solo Abadi dengan mengisi ask for price yang tersedia. Anda juga dapat terhubung secara langsung melalui WhatsApp, kami siap untuk menghubungi anda segera.
Solo Abadi Kreatif Bekerja, Ikhlas Melayani
Tentang PT Solo Abadi Indonesia
PT Solo Abadi Indonesia adalah perusahaan manufaktur di bidang alat kesehatan yang berdiri sejak 2005 di Solo, Jawa Tengah. Produk keunggulan kami salah satunya adalah alat ukur antropometri. Produk antropometri produksi Solo Abadi yakni kursi antropometri dan antropometri portabel dapat diaplikasikan di berbagai bidang ilmu seperti kesehatan, antropologi, olahraga, forensik, teknik industri, desain produk, akademi, hingga militer. Saat ini Solo Abadi sedang gencar berkontribusi dalam agenda pencegahan stunting sejak dini. Kontribusi kami salah satunya adalah dengan menyediakan produk Antropometri Kit untuk deteksi stunting dan memantau tumbuh kembang bayi dengan merek Metrisis. Paket tersebut terdiri atas Stadiometer Portable 2.0, Timbangan Dewasa Digital Bluetooth, Timbangan Bayi Digital Bluetooth, Pengukur LILA, Infantometer Board dan juga Tas Antropometri.
Untuk informasi lebih lanjut hubungi email kami di admin@soloabadi.com atau melalui WhatsApp di 08510888111