Surakarta, PT Solo Abadi Indonesia – Solo Abadi kembali mengirimkan Kursi Antropometri untuk Institut Seni Indonesia Surakarta pada Jumat (15/09/2023). 1 Unit Kursi Antropometri diantarkan secara langsung dari workshop PT Solo Abadi Indonesia ke Fakultas Seni Rupa dan Desain ISI Surakarta. Alat ukur ini nantinya akan digunakan sebagai instrumen ukur pertama yang digunakan untuk menunjang pembelajaran di Fakultas Seni Rupa dan Desain ISI Surakarta.
Tak hanya mengirimkan, tim Solo Abadi juga membantu instalasi dan perakitan part-part produk Kursi Antropometri serta pelatihan penggunaan.Tim Solo Abadi yang diwakili oleh Muhammad Taufan, Hanif Bramesta, dan Anang Khoirudin membantu proses instalasi di ruang praktik FSRD ISI Surakarta.

Kursi Antropometri sendiri merupakan alat ukur antropometri atau dimensi tubuh manusia yang berwujud kursi. Instrumen sudah banyak digunakan sebagai sarana praktikum di lebih dari 40 Universitas di seluruh Indonesia. Berbeda dari Kursi Antropometri tradisional yang terbuat dari material kayu, alat ukur produksi Solo Abadi ini diciptakan dari material alumunium terbaik di kelasnya.
Berikut adalah rincian spesifikasi Kursi Antropometri produksi Solo Abadi:
- Dimensi Alat Ukur (pxlxt) : 200x2300x2400 (mm)
- Berat : 30 kg
- Sumber Daya : 220 V AC, 50 Hz
- Penggunaan Daya : 0.02 KW
Seperti disebutkan, tim kami juga menyampaikan pelatihan penggunaan bersama dengan 5 dosen FSRD ISI Surakarta. Selama proses pelatihan, dosen-dosen antusias menyimak arahan dari tim Solo Abadi dan aktif berpartisipasi sebagai subjek yang diukur.
Kami bersyukur atas kepercayaan yang diberikan oleh FSRD ISI Surakarta untuk menyediakan instrumen praktikum Kursi Antropometri untuk menunjang pembelajaran. Besar harapan kami, agar alat ukur yang kami kreasikan dapat bermanfaat secara optimal di salah satu perguruan tinggi ternama di kota Surakarta tersebut.
Perusahaan juga berharap dapat menyebarkan manfaat yang lebih luas dengan menyediakan instrumen ukur antropometri terbaik untuk lebih banyak perguruan tinggi di Indonesia. Jaya Selalu Pendidikan Indonesia!
Tentang PT Solo Abadi Indonesia
PT Solo Abadi Indonesia adalah perusahaan manufaktur di bidang alat kesehatan yang berdiri sejak 2005 di Solo, Jawa Tengah. Produk keunggulan kami salah satunya adalah alat ukur antropometri. Produk antropometri produksi Solo Abadi yakni kursi antropometri dan antropometri portabel dapat diaplikasikan di berbagai bidang ilmu seperti kesehatan, antropologi, olahraga, forensik, teknik industri, desain produk, akademi, hingga militer. Saat ini Solo Abadi sedang gencar berkontribusi dalam agenda pencegahan stunting sejak dini. Kontribusi kami salah satunya adalah dengan menyediakan produk Antropometri Kit untuk deteksi stunting dan memantau tumbuh kembang bayi dengan merek Metrisis. Paket tersebut terdiri atas Stadiometer Portable 2.0, Timbangan Dewasa Digital Bluetooth, Timbangan Bayi Digital Bluetooth, Pengukur LILA, Infantometer Board dan juga Tas Antropometri.
Untuk informasi lebih lanjut hubungi email kami di admin@soloabadi.com atau melalui WhatsApp di 08510888111