Terbaru! Ini Antropometri Kit Standar Kemenkes 2023!

Antropometri Kit standar Kemenkes berdasar pada KMK No. HK.01.07/MENKES/1182/2022. Aturan in jadi dasar untuk ciri Antropometri Kit pada 2023. Beberapa hal menemui perubahan yang perlu digaris bawahi oleh Tenaga Medis ataupun Pejabat Pemerintah setempat. Hal ini dilakukan agar terwujud data pertumbuhan anak yang valid di seluruh negeri. Berikut adalah Antropometri Kit Berstandar Kemenkes 2023!

1. Antropometri Kit Standar Kemenkes Berbahan Dasar Plastik ABS!

Dalam KMK terbarunya, KEMENKES menghimbau Produsen Alat Kesehatan untuk meproduksi Antropometri Kit dengan bahan dasar plastik ABS. Plastik ABS dipilih karena memiliki bahannya yang tahan benturan, tahan bahan kimia, tahan radiasi dan tahan desinfeksi etilen oksida dalam batas tertentu. Dengan menggunakan Plastik ABS, Antropometri Kit dapat bertahan lama.

Baca Juga : Mengenal Plastik ABS Pada Alat Medis 

Antropometri Kit Standar Kemenkes yang perlu berbahan dasar plastik ABS adalah Stadiometer Portable, Infantometer Board, Timbangan Ibu dan Anak Digital, Timbangan Bayi Digital dan Pita Ukur Lingkar Lengan dan Kepala (LiLA).

Salah satu contoh Paket Antropometri Kit yang telah memenuhi standar Kementerian Kesehatan

2. Antropometri Kit Standar Kemenkes Perlu Gunakan Aplikasi

Pada 2023, Antropometri Kit Standard Kemenkes perlu menyediakan fitur Bluetooth dan Aplikasi pada instrumen Timbangan Bayi Digital dan Timbangan Ibu dan Anak Digital. Aplikasi yang direkomendasikan untuk timbangan digital adalah METRISIS App.

Baca Juga :  Solo Abadi Rilis MetrisisApp, Aplikasi untuk Bantu Pendataan Antropometri Digital  

Mengapa Antropometri Kit perlu dilengkapi dengan Aplikasi ?

Antropometri Kit perlu dilengkapi Aplikasi karena data hasil pengukuran Anak, perlu diupload pada situs Pemerintah Indonesia, E-PPGBM (Elektronik-Pencatatan dan Pelaporan Gizi Berbasis Masyarakat). Dengan menggunakan Aplikasi, tenaga medis dapat dengan mudah melakukan pencatatan secara otomatis yang nantinya diperlukan untuk diupload pada laman pemerintah.

Berikut adalah fungsi aplikasi pada Antropometri kit :

  • Melakukan Pendataan Dengan Otomatis
  • Mendeteksi Status Gizi Pada Anak (overweight, normal atau underweight)
  • Memudahkan Kader Melakukan Pelaporan pada E-PPGBM

Selain lebih efektif, Antropometri Kit dengan aplikasi dapat mendeteksi status gizi anak, yakni underweight atau berat badan kurang, normal dan overweight atau berat badan berlebih. Berikut, adalah salah satu Aplikasi dari Antropometri Kit yang dapat mendeteksi status gizi anak berdasarkan database yang telah dikumpulkan selama beberapa bulan.

Penampakan Aplikasi Antropometri Kit yang telah beredar
Baca Juga :  4 Alat Antropometri Kit Berstandar Kemenkes, Wajib Dimiliki Posyandu! 

3. Timbangan Injak Dengan Fitur Ibu dan Anak

Antropometri Kit standar Kemenkes perlu dilengkapi dengan fitur Ibu dan Anak pada timbangan injak digitalnya. Timbangan Digital sejak 2022 menjadi syarat mutlak Antropometri Kit, namun di tahun 2023 ini, Timbangan Digital perlu dilengkapi dengan fitur Ibu dan Anak. Fitur ini dapat memudahkan tenaga kesehatan untuk mengehatui status gizi ibu dan anak.

4. Antropometri Kit Sertifikasi TKDN

TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri) dalam Antropometri Kit menjelaskan bahwa instrumen tersebut menggunakan bahan dasar dan tenaga ahli asal Indonesia. Selain TKDN, pastikan Antropometri yang anda gunakan telah mengantongi Ijin Edar Alat Kesehatan Dalam Negeri atau AKD dan telah terkalibrasi.

Sertifikasi TKDN dapat dilihat pada laman pemerintah, http://tkdn.kemenperin.go.id/

Dapatkan Antropometri Kit Berstandar Kemenkes

PT. SOLO ABADI INDONESIA secara penuh mendukung kebijakan pemerintah untuk menurunkan angka stunting di Indonesia. Kami menyediakan berbagai Antropometri Kit dengan kualitas dalam negeri yang tidak perlu diragukan lagi.

Hubungi admin kami melalui WhatsApp. Ikuti update di website Solo Abadi, www.soloabadi.com untuk info mengenai Stunting.

Mari bersama-sama wujudkan #IndonesiaBebasStunting2024 dengan #SatuDesaSatuAntropometri

Facebook Comments
Bagikan!
WeCreativez WhatsApp Support
Tim dukungan pelanggan kami siap menjawab pertanyaan Anda. Tanya kami apa saja!
👋 Hallo, Ada yang bisa saya bantu?