Paket Antropometri Kit Lokal yang Tepat Untuk Cegah Stunting di 2022

Sampai saat ini permasalahan stunting masih menjadi perbincangan hangat banyak orang, khususnya pemerintah dan dinas terkait. Berdasarkan keterangan, WHO (World Health Organization), stunting adalah gangguan tumbuh kembang anak yang disebabkan kekurangan asupan gizi, terserang infeksi, maupun stimulasi yang tak memadai.

Pemerintah Indonesia sendiri telah melakukan berbagai upaya untuk menanggulangi masalah stunting melalui berbagai kebijakan dan regulasi. Indonesia telah secara aktif melakukan berbagai upaya untuk penurunan stunting di Indonesia.

Penanganan Stunting di Indonesia

Indonesia merupakan salah satu negara dengan permasalahan stunting yang cukup tinggi dibandingkan dengan negara-negara berpendapatan menengah lainnya. Saat ini, dikatakan bahwa setiap 4 anak di Indonesia, 1 di antaranya terdeteksi stunting. Dengan kondisi tersebut, masalah stunting menjadi prioritas dan menjadi salah satu target pemerintah untuk menurunkan angka stunting di Indonesia.

Pemerintah Indonesia telah banyak mengeluarkan paket kebijakan dan regulasi terkait kasus stunting. Di samping itu, beberapa kementerian maupun Lembaga, juga sebenarnya telah memiliki program, terkait kasus kurang gizi untuk menurunkan stunting.

Salah satu program yang dilakukan oleh Kementerian Kesehatan ialah Program Gizi Spesifik yang dilakukan Puskesmas dan Posyandu, dengan menghadirkan sebuah Gerakan 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK). Kementerian Kesehatan juga memberdayakan kegiatan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) Balita Gizi dan lain sebagainya.

Daerah Prioritas Stunting 2022

Pada tahun 2022, Pemerintah kembali menambah 154 kabupaten/kota yang menjadi prioritas dari pencegahan Stunting. Daerah prioritas atau daerah yang menjadi fokus utama intervensi stunting adalah daerah yang memiliki angka atau tingkat stunting yang tinggi dibandingkan dengan daerah yang lainnya. Hal ini berkaitan dengan anggaran khusus yang memang diperuntukkan bagi program-program percepatan penanggulangan dan percepatan stunting.

Berikut adalah daerah-daerah terbaru yang termasuk dalam prioritas stunting pada tahun 2022 :

NO KABUPATEN 77KLUNGKUNG 
1KOTA LHOKSUMAWE78JEMBRANA 
2ACEH JAYA79KARANGASEM
3KOTA LANGSA80TABANAN
4PIDIE JAYA81KOTA BIMA 
5KOTA BANDA ACEH82KOTA KUPANG 
6ACEH SELATAN83BENGKAYANG 
7ACEH BARAT84KOTA SINGKAWANG 
8ACEH SINGKIL85MEMPAWAH 
9KOTA SABANG86KAYONG UTARA 
10ACEH BARAT DAYA 87SEKADAU 
11KOTA TEBING TINGGI88LAMANDAU
12KOTA TANJUNG BALAI89BARITO UTARA 
13KOTA BINJAI90SERUYAN
14KOTA SIBOLGA91MURUNG RAYA 
15TOBA SAMOSIR92PULANG PISAU
16KOTA PEMATANG SIANTAR93KATINGAN 
17TAPANULI SELATAN94SUKAMARA
18SAMOSIR95KOTA PALANGKARAYA
19DHARMASRAYA96KOTAWARINGIN BARAT
20KOTA PANDANG PANJANG97BALANGAN 
21KOTA SAWAH LUNTO 98HULU SUNGAI SELATAN 
22KOTA SOLOK 99HULU SUNGAI TENGAH 
23KEPULAUAN MENTAIWAI100BERAU
24KOTA PAYAKUMBUH101MAHAKAM 
25KOTA BUKIT TINGGI102PASER 
26TANAH DATAR 103KOTA BONTANG
27SOLOK SELATAN104TANA TIDUNG 
28KOTA PARIAMAN 105KOTA TARAKAN 
29KUANTAN SINGINGI106KOTA BITUNG 
30KOTA DUMAI107MINAHASA SEALATAN
31KOTA SUNGAI PENUH 108KOTA TOMOHON 
32BATANG HARI109KEPULAUAN TALAUD
33BUNGO110KOTA KOTAMOBAGU
34SAROLANGUN111KEPULAUAN SANGIHE 
35MUARO JAMBI112MINAHASA TENGGARA 
36KOTA LUBUK LINGGAU113KOTA MANADO
37EMPAT LAWANG 114MMINAHASA 
38KOTA PAGAR ALAM 115BOLANG MONGODOW 
39MUSI RAWAS UTARA 116SIAU TAGULANDANG BIARO
40OGAN KOMERING ULU SELATAN117DONGGALA
41KOTA PRAMBULIH118TOLI TOLI 
42LEBONG 119KOTA PALU 
43MUKO MUKO120POSO 
44KEPAHIANG121BUOL
45KOTA BENGKULU122TOJO UNA UNA 
46BENGKULU TENGAH 123BANGGAI LAUT
47REJANG LEBONG 124MOROWALI UTARA 
48LAMPUNG BARAT125SOPPENG 
49PESISIR BARAT126KOTA PALOPO
50TULANG BAWANG BARAT127BARRU
51MESUJI128SIDENRENG RAPPANG 
52KOTA METRO129LUWU TIMUR
53KOTA PANGKAL PINANG 130KOTA PARE PARE 
54BELITUNG 131BANTAENG 
55BANGKA TENGAH 132KONAWE UTARA 
56BELITUNG TIMUR 133BUTON UTARA 
57KOTA TANJUNG PINANG 134KONAWE SELATAN 
58KEPULAUAN ANAMBAS 135MUNA BARAT
59BINTAN136BOMBANA 
60KOTA CIREBON 137KOTA BAU BAU 
61PANGANDARAN138KOLAKA UTARA 
62KOTA BANJAR 139KONAWE
63KOTA SUKABUMI140KOTA KENDARI 
64KOTA SALATIGA141BUTON TENGAH 
65KOTA MAGELANG 142GORONTALO UTARA 
66KOTA TEGAL143KOTA GORONTALO
67KOTA PEKALONGAN 144MAMUJU UTARA
68KOTA PASURUAN 145MALUKU TENGARA BARAT 
69KOTA PROBOLINGGO146KOTA TUAL
70KOTA KEDIRI147BURU 
71KOTA BLITAR148BURU SELATAN 
72KOTA MADIUN 149PULAU MOROTAI 
73KOTA BATU150KOTA TERNATE 
74PACITAN151HALMAHERA BARAT 
75KOTA MOJOKERTO152KOTA TIDORE KEPULAUAN
76KOTA CILEGON 153HALMAHERA UTARA 
77KLUNGKUNG 154PULAU TALIABU

Beberapa daftar wilayah di atas merupakan beberapa provinsi yang mencakup kabupaten atau kota di Indonesia yang menjadi prioritas penanganan stunting di tahun 2022 mendatang. Dengan masih banyak nya daerah prioritas yang sudah di sebutkan di atas, pemerintah berharap stunting tetap menjadi fokus utama untuk penanganan stunting di Indonesia. Dan juga hal ini harus didukung oleh kontribusi dari berbagai masyarakat maupun instansi di seluruh Indonesia.

Upaya Pencegahan Stunting di Indonesia

Setelah kita mengetahui beberapa daerah prioritas stunting di Indonesia ditahun 2022, selanjutnya kita akan membahas mengenai upaya-upaya pencegahan stunting yang bisa kita lakukan, sebagai berikut :

1. Mengkonsumsi Makanan Bergizi

Setiap anak harus terpenuhi kebutuhan gizinya dan berorientasi pada pemenuhan kebutuhan pokok anak. Salah satu cara pemenuhan gizi yang baik adalah dengan MPAsi Ekslusif selama 6 – 12 bulan, karena hal ini sangat mempengaruhi kesehatan bayi. Selain itu, pemenuhan kebutuhan gizi pada anak dapat dilakukan dengan memenuhi makanan seimbang 4 sehat 5 sempurna. Selalu mengedepankan makanan bergizi agar pertumbuhan anak dapat terlaksana dengan baik.

2. Pemenuhan Sanitasi Yang Baik

Salah satu langkah pencegahan stunting yang paling efektif adalah menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Kesehatan anak melalui lingkungan, dipengaruhi oleh Sanitasi yang baik. Sanitasi yang baik seperti air minum yang sehat, ditambah perilaku yang higienis menjadi salah satu faktor penting dalam kesehatan masyarakat. Diperlukan peran sinergi para pihak, untuk meningkatkan akses rumah tangga terhadap air minum dan sanitasi yang layak demi pemenuhan hak anak untuk tumbuh dan berkembang secara sehat dan optimal di lingkungannya.

3. Melakukan Pengukuran Secara Berkala

Dalam mencegah stunting dengan baik, salah satu hal yang perlu dilakukan adalah melakukan pengukuran secara berkala. Pengukuran yang bisa dilakukan adalah pengukuran tinggi tubuh, panjang badan tubuh dan juga pengukuran berat badan. Dengan mengetahui pengukuran-pengukuran tersebut, kita bisa memonitor apakah anak bisa berpotensi stunting atau tidak. Sehingga, apabila pertumbuhan anak terganggu, kita bisa melakukan tindakan preventif dengan lebih optimal lagi guna mencegah stunting.

Alat Ukur Untuk Mendeteksi Stunting

Salah satu cara untuk mencegah stunting yaitu dengan melakukan pemantauan tumbuh kembang anak dengan melakukan pengukuran tinggi badan anak dan berat badan secara berkala. Jadi, pada dasarnya, kita bisa tahu apakah pertumbuhan anak sudah berlangsung dengan tepat maupun sesuai. Pengukuran berat badan anak dapat dilakukan dengan timbangan berat badan yang sering kita lihat pada klinik maupun posyandu.

Sedangkan alat ukur tinggi badan atau panjang badan anak yang ada saat ini adalah sebagai berikut :

1. Stadiometer

Stadiometer merupakan alat ukur tinggi badan yang digunakan untuk anak maupun dewasa. Kami sendiri memproduksi Portable Stadiometer, suatu alat ukur tinggi badan yang digunakan untuk kebutuhan pengukuran. Beberapa keunggulan dari Stadiometer adalah salah satu produk alat ukur lokal yang ada di Indonesia, bahan baku stainless steel satu-satunya yang digunakan oleh produsen alat kesehatan. Selain itu, stadiometer sangat aman untuk digunakan. Berikut beberapa detail foto dari Stadiometer :

2. Infantometer

Infantometer merupakan alat ukur untuk panjang badan pada bayi. Saat ini, terdapat dua infantometer yang terkenal digunakan yaitu infantometer portable dan infantometer board. Masing-masing infantometer tersebut memiliki kelebihan atau keunggulan masing-masing. Hal yang membedakan infantometer portable dan infantometer board adalah bahan baku dari kedua barang tersebut. Selain itu, cara penggunaan kedua alat inipun berbeda.

Saat ini, Solo Abadi memiliki dua jenis infantometer buatan Indonesia yang siap digunakan untuk bidang kesehatan di seluruh Indonesia. Dua jenis infantometer yang kami produksi adalah sebagai berikut :

a. Infantometer Portable

b. Infantometer Board

Selain memiliki dua alat di atas, kami juga memiliki satu set antropometri kit yang digunakan untuk pengukuran demi memantau stunting. Antropometri kit ini terdiri dalam bentuk paket yang lengkap dan telah digunakan secara masif diseluruh Indonesia untuk upaya mencegah stunting.

Paket Antropometri Kit Untuk Mencegah Stunting 2020

Solo Abadi menghadirkan paket antropometri kit untuk mencegah stunting, ratusan paket antropometri kit yang kami miliki telah terjual di seluruh Indonesia. Selain itu, paket antropometri kit yang kami miliki juga lebih unggul untuk digunakan karena berisi produk-produk buatan Indonesia. Padahal, kita tahu persis bahwa saat ini, peredaran alat kesehatan lebih diutamakan dari dalam negeri.

Nah seperti apa isi dari paket antropometri kit dari Solo Abadi, berikut daftar lengkap isi dari paket tersebut :

  1. Alat Ukur Tinggi Badan (Stadiometer)
  2. Alat Ukur Panjang Badan (Infantometer Board atau Portable)
  3. Pengukur Lingkar Lengan dan Kepala (LILA)
  4. Tas Antropometri Kit

Dapatkan Paket Alat Antropometri Lokal Terbaik dari Solo Abado

Jikalau kalian dari pihak Pemerintah, Pemerintah Daerah/ Desa, Pejabat Pembuat Komite, ataupun perusahaan / instansi yang membutuhkan alat kesehatan Paket Antropometri Kit dengan Produk Dalam Negeri (PDN) yang dapat mendeteksi stunting dengan cepat, tepat dan akurat, PT Solo Abadi Indonesia dapat memenuhi kebutuhan kalian.

Silahkan langsung menghubungi WhatsApp official Solo Abadi Indonesia di nomor 0851-0088-8111 untuk berkonsultasi mengenai paket Antropometri Kit – SK yang sesuai dengan kebutuhan kalian; jikalau kelima paket dari kami belum memenuhi kebutuhan kalian.

MARI SALING BAHU-MEMBAHU DALAM MENDETEKSI STUNTING DAN BERUSAHA UNTUK MENGECILKAN TINGKAT ANAK TERKENA STUNTING UNTUK MASA DEPAN YANG LEBIH BAIK!

Facebook Comments
Bagikan!
WeCreativez WhatsApp Support
Tim dukungan pelanggan kami siap menjawab pertanyaan Anda. Tanya kami apa saja!
👋 Hallo, Ada yang bisa saya bantu?